Tips Memulai Karir di Usia Produktif yang Wajib Dicoba

Kamu saat ini ada di usia sekitar 22-30 tahun? Artinya saat ini kamu berada di usia produktif untuk bekerja. Yuk lihat tips dari JakartaKerja ini agar kamu semakin mudah mendapatkan pekerjaan!

Tips Memulai Karir Di Usia Produktif (2)

Kesempatan untuk mendapatkan posisi karir yang baik memang saat kamu berada di usia produktif. Biasanya rentang usia itu dari 22-28 tahun. Namun, ada juga orang yang masih produktif bekerja dalam mengejar target karir hingga 30 tahun. Hal ini membuktikan bahwa kamu hanya memiliki waktu kurang lebih 10 tahun untuk terus meningkatkan potensi karir yang lebih baik. Kondisi ini akan membuat kamu harus mengejar target dari perusahaan hingga menyelesaikan seluruh pekerjaan dengan baik. Sebenarnya kamu tidak perlu khawatir karena ada beberapa tips memulai karir di usia produktif yang bisa dicoba.

Tips Memulai Karir di Usia Produktif

Memasuki usia produktif akan membuat kamu harus terus melakukan peningkatan pengalaman kerja. Sebagian orang mungkin akan beralih profesi atau berpindah tempat kerja. Cara itu dianggap cukup ideal dan bisa dilakukan dengan sangat mudah bila memang kamu memiliki kemampuan atau skil memadai. Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan beberapa tips memulai karir di usia produktif yang terdiri dari:

  1. Memperluas jaringan profesional

Tentu saja ini adalah tips memulai karir di usia produktif yang bisa kamu jalankan dengan sangat mudah. Cobalah untuk terus memperluas jaringan profesional dengan berbagai pilihan. Misalnya saja kamu bergabung dengan grup hingga menggunakan media sosial khusus profesional. Biasanya ada banyak informasi yang diberikan oleh anggota grup tentang pekerjaan yang mungkin akan membuat karir kamu semakin baik. Hal ini bisa kamu terapkan dengan mulai mengikuti banyak seminar atau kegiatan di luar kantor. Semakin luas jaringan kamu maka kesempatan untuk meningkatkan karir akan semakin mudah.

  1. Memulai dan menyelesaikan seluruh rencana

Kamu harus konsisten terhadap seluruh pekerjaan yang kamu mulai. Hal ini biasanya diperhitungkan dengan pemilihan dari bidang kerja yang diinginkan. Selain itu, kamu juga harus bisa menyelesaikan seluruh perencanaan yang kamu bangun saat bekerja di salah satu bidang. Bila kamu berhasil menyelesaikan pekerjaan yang kamu mulai maka potensi untuk mendapatkan karir yang baik juga semakin besar. Bahkan, ini akan menjadi modal kamu untuk terus berbenah dalam meningkatkan potensi skill atau kemampuan.

  1. Mencari mentor yang baik

Tips memulai karir di usia produktif lainnya adalah dengan mencari mentor yang baik. Cara ini bisa kamu lakukan untuk mendapatkan senior yang sudah memiliki pengalaman kerja cukup banyak. Bahkan, cara ini juga akan memberikan dampak yang sangat besar pada pengalaman karir kamu. Biasanya para profesional senior yang sudah berpengalaman akan memberikan pelajaran berharga untuk menghadapi tantangan dunia kerja yang terus berubah.

  1. Teguh pada pendirian

Hal penting yang harus kamu miliki tentu saja pendirian yang sangat baik. Bahkan, ini akan memberikan pengaruh terhadap keputusan dalam karir yang kamu ambil. Hal ini juga memudahkan kamu dalam menyelesaikan berbagai masalah dari setiap pekerjaan yang dilakukan. Pendirian yang teguh terhadap rencana kerja yang kamu miliki biasanya akan memberikan pengaruh terhadap peningkatan potensi kerja.

  1. Menyeleksi seluruh saran atau kritik yang kamu terima

Sebaiknya kamu tidak menghiraukan seluruh saran atau kritik yang akan menjatuhkan karir kamu. Sebaliknya, kamu bisa menerima dan mempertimbangkan seluruh saran yang diberikan dari orang-orang yang ingin kamu berhasil. Cara seperti ini biasanya dilakukan dengan memberikan dukungan yang akan membuat kamu semangat untuk terus berjuang dalam meniti karir.

Anda sedang mencari loker Jakarta? Yuk cari dengan mudah pekerjaan di Jakarta dengan platform JakartaKerja.com

X
X
X
X